Agar rumah sejuk dan nyaman, sebaiknya AC menjadi pilihan terakhir anda. Karena selain boros, AC lebih banyak membawa dampak merusak bagi kesehatan, bagi lingkungan, dan bagi bumi. Masih banyak cara yang bisa anda coba sebelum anda memasang AC:
- Menanam pohon rindang di sekeliling rumah.
- Sirkulasi udara yang baik di dalam rumah (setiap ruang ada jendela dan lubang angin yang cukup besar, membuat voip dan taman dalam rumah/innercourt, beri lubang angin di ruang bawah atap).
- Meninggikan plafon rumah.
- Pilih material yang tidak menyerap panas. (material atap/ genteng, material dinding dll)
- Beri lapisan tambahan (secondary skin) pada dinding yang sering terkena sinar matahari.
- Secondary skin berupa siding dari papan GRC. Keunggulannya; mudah pemasangan, sangat tahan rayap dan cuaca, tidak merambatkan panas (karena terbuat dari semen), dan cantik (ada pilihan GRC plank polos atau bermotif kayu/woodplank)
- Secondary skin berupa batu alam atau keramik yang ditempelkan di dinding luar. Keungulan batu alam adalah kesannya yang lebih natural. Namun pemasangannya cukup sulit, sehingga biayanya menjadi cukup mahal. Selain ini beberapa jenis batu alam terutama yang berwarna gelap (seperti batu candi), justru menyerap panas matahari dan meneruskannya ke dalam rumah. Karena itu pilihlah batu alam yang berwarna terang; misalnya batu paras atau palimanan. Batu alam juga memerlukan perawatan dan treatment khusus dengan pelapis atau coating, agar lebih tahan cuaca dan tidak berlumut.
- Sedangkan keramik sangat praktis dalam pemasangan maupun perawatan. walaupun tampilannya tidak senatural batu alam, namun di supermarket bahan bangunan banyak kita jumpai jenis-jenis batu buatan yang bermotif sangat mirip dengan batu alam, dengan kekuatan dan keawetan setara keramik. Pada foto di atas adalah contoh aplikasi keramik bermotif batu alam (KIA; volcano stone) yang disusun motif siar dan silangan tertentu agar lebih terkesan natural.
- Secondary skin dengan tanaman. Bisa dengan tanaman rambat seperti pada gambar berikut, atau dengan Vertical garden. Taukah anda, daun pada tanaman tertentu memiliki ketahanan yang luar biasa terhadap panas matahari.
Bagaimana caranya agar rumah nyaman dan sehat?
1. Menanam pohon rindang
2. Maksimalkan sirkulasi udara dalam ruang
3. Taman dalam rumah
4. Sediakan cadangan air tanah
1. Menanam POHON.
- Syarat utama agar kita dapat hidup sehat adalah lingkungan harus sehat.
- Ikan pasti akan sakit bila berada dalam air yang tercemar, demikian juga manusia. Bila udara yang kita hirup penuh polusi, cepat atau lambat, kitapun akan sakit.
- Banyak dari kita tidak menyadari betapa pentingnya kualitas udara bagi kesehatan. Padahal tinggal di perkotaan yang dikepung oleh asap kendaraan dan industri, membuat udara yang kita hirup sangat tercemar. Untuk itu kita harus membentengi rumah kita dengan suatu alat canggih yang bisa menyaring debu, co2, gas2 polutan lainnya Dan mampu memproduksi oksigen murni yang bersih, fresh from the oven. Alat canggih itu bernama POHON. Pohon adalah benteng sekaligus pabrik oksigen yang harus dimiliki setiap rumah, bahkan untuk rumah tanpa halaman sekalipun. Misalnya menanam pohon di trotoar depan rumah.
- Idealnya setiap rumah memiliki 1 tanaman besar yang rindang (misalnya pohon mangga, kamboja bali atau cemara besar)
- Banyak orang yang merasa menanam pohon merepotkan. Selain daun daun kering yg berjatuhan, takut angin ribut, takut ulat, takut trotoar rusak, takut ada jin nya, enggan menyisakan secuil ruang bagi pohon yang rindang atau berbagai ketakutan lainnya.
- Namun dari segala ketakutan dan ke-engganan kita menanam pohon rindang, tidakkah terpikir ketakutan lain bila rumah kita tanpa pohon. Pernahkah kita berfikir darimana oksigen yang kita hirup sehari hari. Apakah oksigen kita cukup fresh dan bersih. Belum tercemar gas gas polutan sebelum sampai ke dalam paru paru kita. Hidup di tengah kota yang dikepung asap kendaraan dan polutan lainnya, apakah anda yakin dengan kualitas udara yang anda hirup?
- Tentunya dapat kita bayangkan kualitas oksigen di kediaman kita bila pabrik oksigen di rumah kita hanya berupa beberapa pot kecil dengan beberapa lembar daun hijau. Bandingkan dengan misalnya, cukup satu batang pohon mangga yang rimbun dan teduh. Bila kita berdiri di bawahnya, dalam satu tarikan nafas saja kita dapat merasakan harumnya oksigen yang fresh from the oven. Segar dan nikmat tiada duanya.
- Satu lagi manfaat menanam pohon, yaitu meresapkan air ke dalam tanah. Selain mengurangi resiko banjir di musim hujan, pohon mampu menyediakan cadangan air di musim kemarau. Menanam pohon rindang sangat penting Bagi anda yang mengandalkan air sumur untuk kebutuhan sehari-hari. Dan penting juga bagi anda yang berlangganan air PDAM, karena lingkungan yang hijau akan menjamin pasokan air baku di musim kemarau.
2. Maksimalkan sirkulasi udara di rumah anda.
- Ada berbagai cara selain jendela kaca, untuk melancarkan sirkulasi udara dalam rumah; misalnya lubang angin, bata roster/rooster dan bata jalusi.
- Bisa dikatakan tipe jendela dengan engsel samping seperti ini paling baik untuk sirkulasi udara. Ditambah lagi dengan daun jendela yag berjalusi/krepyak. Namun ada beberapa pertimbangan sehingga tipe jendela ini jarang digunakan. Mungkin karena terkesan terlalu terbuka.
- Berikut adalah contoh desain jendela yg unik dengan posisi 'mendatar' yang bertujuan memaksimalkan luasan terbuka sehingga volume udara yang dapat keluar/masuk maksimal.
- Pintu dengan dua bukaan; atas dan bawah dapat berfungsi ganda; sebagai pintu dan jendela.
- Beri lubang angin pada setiap pintu dan jendela, dapat juga menggunakan rooster dari bata atau keramik berlubang dengan motif bunga, sebagai lubang angin, seperti pada foto di atas.
- Saat memasang roster, pastikan dinding tersebut bebas dari tampias hujan.
- Namun apabila dinding tersebut tidak terlindung dari hujan, maka sebaiknya menggunakan bata jalusi, daripada roster.
- Bata jalusi memiliki sekat yang memungkinkan udara masuk, namun air hujan dan sinar matahari akan terhalang oleh sekat tersebut.
Bata Jalusi |
Contoh penggunaan bata jalusi dan glass block untuk kamar mandi |
Jenis-jenis roster/rooster |
- Bata jalusi juga menjadi solusi cerdik untuk kondisi dinding yang tidak memungkinkan dipasang jendela kaca; misalnya bila dinding luar tersebut kerap terjemur panas matahari, atau bila dinding tersebut tepat berbatasan dengan jalan.
- Agar nyamuk dan hewan pengganggu tidak menyelundup dalam rumah melalui lubang rooster atau jalusi, maka bagian luar atau dalam roster/jalusi sebaiknya diberi kawat nyamuk.
- Kecuali bila di rumah kita terletak di hook atau memiliki halaman belakang, maka untuk membantu sirkulasi udara dalam rumah, kita perlu membuat taman dalam rumah (innercourt).
- Idealnya, innercourt terletak di bagian paling belakang rumah. Seperti kebanyakan rumah yang dibangun oleh pengembang perumahan. Namun bagi kebanyakan orang yang membeli rumah tipe dibawah 120m2, celah bagi innercourt di belakang rumah, (umumnya dekat dapur), segera ditutup rapat rapat dengan genteng atau asbes dan tanahnya ditutup dengan lantai keramik. Maksudnya mungkin agar ruangan dapur menjadi lebih luas
- Perlu kita sadari, ruang yang luas pun akan terasa sumpek dan pengap bila tidak ada aliran udara. Akhirnya timbullah berbagai penyakit seperti flu dan asma yang rutin berjangkit, terutama pada anak anak. Karena anak anak lebih banyak berada dalam rumah dan daya tahan tubuhnya belum sebaik orang dewasa.
- Relakanlah secuil ruang di belakang rumah menjadi area terbuka untuk taman dalam. Tanpa ditutup genteng atau fiber, cukup diberi besi dan kawat nyamuk untuk menghindari nyamuk dan tikus. Dengan demikian udara dapat bebas mengalir ke dalam rumah. Untuk menghindari tampias air hujan ke dalam rumah, keliling taman dapat diberi tembok 60cm, atau pintu kaca. Namun bila pintu kaca terlalu mahal dapat diganti dengan kerei atau tirai dari bilah bambu yang bisa digulung bila hari cerah.
- Apakah daerah rumah anda terletak di dataran tinggi, hulu sungai, atau daerah rawan banjir? Apakah anda mengandalkan aliran air PDAM atau air sumur? Apapun jawabannya, anda perlu memikirkan resapan air bagi cadangan air tanah.
- Sepuluh-duapuluh tahun yang lalu, kita tidak berfikir harus mengeluarkan banyak uang untuk memperoleh air minum bukan. Jadi tidak mustahil bila 10-20 tahun lagi kita harus membayar berlipat-lipat hanya untuk seember air cuci. Atau kemungkinan terburuk, kita harus mengeluarkan uang untuk menghirup oksigen bersih!!
- Meresapkan air kembali ke dalam tanah, tidak hanya mengisi cadangan air tanah, tapi juga mencegah banjir, mencegah terjadinya penurunan tanah, dan menghalau intrusi air laut ke daratan.
- Secara alami, air hujan bila dibiarkan jatuh di atas permukaan tanah yang porous akan meresap ke dalam tanah. Namun bila halaman terbuka rumah kita kurang dari setengah luas tanah, atau sama dengan luasan bangunan, maka penyerapan air tanah perlu dibantu. Idealnya, setiap rumah dilengkapi dengan sumur resapan, sehingga air kotor dan air hujan tidak terbuang begitu saja ke selokan. Namun mengingat konstruksi sumur resapan yang cukup sulit dan mahal, tidak semua orang mampu membuatnya. Namun alangkah baiknya bila kita dapat membuat lubang biopori di halaman rumah kita.
- Kami sangat menyarankan anda tidak men-cor atau menutup taman anda dengan perkerasan, demi meresapkan air hujan menjadi cadangan air tanah. Dan sebaiknya tidak membuat kolam ikan dengan cor beton pada taman. Untuk kolam ikan, bisa digunakan bejana beton yang melayang dengan penyangga, seperti contoh berikut.
- Tips untuk menambah penyerapan air tanah: menanam pohon di sisi selokan/parit atau di trotoar jalan. Akar pohon akan menembus tanah dan membantu meresapkan sebagian air buangan perumahan ke dalam tanah. Jenis tanaman yang cocok adalah yang perakarannya tidak merusak konstruksi selokan maupun jalan. Misalnya pohon kamboja Bali (plummeria), pohon pinus, cemara, dll.